Ibu-Ibu Antusias Ikuti Pasar Murah Sindonews di Hari Kedua

Minggu, 04 Juni 2017 - 18:20 WIB
Ibu-Ibu Antusias Ikuti...
Ibu-Ibu Antusias Ikuti Pasar Murah Sindonews di Hari Kedua
A A A
JAKARTA - Pasar Murah yang digelar Koran Sindo, SINDOnews, Tabloid Genie, Mom & Kiddie dan Majalah Just For Kids bersama Toko Tani di Taman Honda, Tebet, Jakarta, Minggu (4/6/2017) pada hari kedua semakin meriah.

Ratusan pengunjung yang didominasi oleh ibu rumah tangga tampak antusias berburu bahan kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau. Tercatat sejak bazaar ini dibuka pukul 10.00 WIB setidaknya sudah ratusan pengunjung dari berbagai wilayah Jakarta yang datang.

"Saya beli cabai sama daging. Murah. Kebetulan kan pas puasa semua bahan-bahan pada naik. Jadi saya kesini aja sekalian beli banyak," papar Sri salah satu pengunjung Bazaar UKM & Pasar Murah di Taman Honda, Tebet, Jakarta, Minggu (4/6/2017).

Dari beragam bahan kebutuhan pokok yang dijajakan, seperti cabai, daging dan beras menjadi komoditas yang paling diincar. Selain terjangkau, produk yang ditawarkan juga memiliki kualitas baik.

"Paling banyak cabe, bawang merah, bawang putih, telur, ayam segar, beras. Hari ini kita stok daging 1 ton. Kemarin daging habis 700 kg dan diisi ulang terus," ujar GM Sales dan Marketing MNIG, Rini Irawati.

Dengan tajuk Bazaar UKM dan Pasar Murah, acara ini juga dimeriahkan oleh beragam kegiatan menarik lainnya. Mulai dari lomba mewarnai, beauty class, hijab tutorial, talkshow kesehatan, buka puasa bersama hingga penampilan Ubay.

"Kita memberikan yang dibutuhkan masyarakat dengan harga terjangkau bersama Toko Tani. Mereka juga antusias dengan kedatangan kita. Harga hampir 50% sampai 40% sesuai kebijakan mereka," kata dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1156 seconds (0.1#10.140)